Servo AutoStar

MERUBAH ARAH PUTARAN

Saat dinyalakan akan terlihat lampu indikator menyala warna merah yang berputar-putar.
Apabila arah putaran lampu indikator searah jarum jam maka putaran dinamo akan berputar ke belakang (seperti putaran mesin jarum 1).
Dan sebaliknya apabila arah putaran lampu indikator berlawanan arah jarum jam maka putaran dinamo akan berputar ke depan (seperti putaran mesin obras).


Untuk merubah putaran caranya sbb:

Tekan tombol P dan Plus (+) secara bersamaan.
Maka di layar akan muncul tulisan P-00
Lihat gambar


Selanjutnya tekan tombol plus (+) sampai layar muncul tulisan P-02.


Kemudian tekan tombol P maka akan muncul angka 1 atau 0
Lihat gambar


Seandainya muncul angka 1 rubah ke angka 0 dengan menekan tombol plus (+) atau min (-) sebaliknya kalau yang muncul angka 0 rubah ke angka 1.
Lihat gambar (Di contohkan dari angka 1 di rubah ke angka 0).

Baca juga:
Setting Dinamo Servo Jack
Cara mengatasi Eror 12 Juki MEB3200C


Kemudian tekan kembali tombol P maka layar akan muncul tulisan P-02.
Lihat gambar.


Selanjutnya tekan tombol S untuk kembali ke posisi stand by maka akan terlihat putaran lampu indikator telah berubah arah yang artinya putaran dinamopun telah berubah.



Demikianlah cara merubah arah putaran dinamo servo Autostar.

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Salam mekanik.


Subscribe to receive free email updates: